RAKYATNASIONAL.COM
FOLLOW BNC Like Like Like Like
Selasa | 08 April 2025 18:37:44 WIB

MEGAPOLITAN

Warga Bekasi, Hadirilah! Pagelaran Wayang Kulit Milenial

REDAKSI - RAKYATNASIONAL.COM
Warga Bekasi, Hadirilah! Pagelaran Wayang Kulit Milenial
RAKYATNASIONAL.COM,- Warga Bekasi, Hadirilah! Pagelaran Wayang Kulit Milenial

Kesetaraan Aliansi Kota Patriot (Kastri) Kota Bekasi, sebagai organisasi kemasyarakatan yang terus berpartisipasi melengkapi proses pembangunan di Kota Bekasi dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat dan sama-sama menjadi garda terdepan bersama pemerintah Kota Bekasi Dalam memobilisasi, memotivasi, mengkolaborasi segala program-program di Kota Bekasi, Dalam Rangka HUT Kota Bekasi ke 28 dan Tasyakuran Kemenangan Dr. H Tri Andhianto, SE. M.M. dan Dr. H Abdul Harris Bobihoe, M.Si. (Walikota Bekasi & Wakil Walikota Bekasi) serta Halal Bihalal 1440H Tahun 2025 akan menyelenggarakan Pergelaran Wayang Kulit Millenial.

Ketua Umum Kastri Dr H. Ibnu Widodo, MM, mengajak warga Bekasi untuk hadir dalam pergelaran wayang kulit tersebut yang akan menampilkan Dalang Duta Budaya Internasional, KRA Ki Gunarto Gunotalijendro dengan Lakon : Wahyu Makuto Romo dengan sinden Kova Christin.

Pergelaran Wayang Kulit Millenial digelar di Taman Plaza Patriot Candrabraga Kota Bekasi, pada Sabtu,12 April 2025, Jam 20.00 Wib - selesai.

Ini merupakan wujud Kesetaraan Aliansi Kota Patriot (Kastri) Kota Bekasi, dalam pelestarian Budaya Nusantara khususnya Wayang Kulit, serta membantu pemerintah daerah dalam rangka menyempurnakan dari pembangunan masyarakat. Kita mewujudkan serta menjadikan kota bekasi yang cerdas, kreatif, maju, sejahtera, dan Berbudaya, tegas ketua Umum Kastri Kota Bekasi, H. Ibnu Widodo, (Wartadipuro)
News Update