RAKYATNASIONAL.COM
FOLLOW BNC Like Like Like Like
Jumat | 05 Juni 2020 08:31:26 WIB

LIPUTAN KHUSUS

Danyonif 9 Mar Gelar Pertandingan Sepak Bola Kampung

REDAKSI - RAKYATNASIONAL.COM
Danyonif 9 Mar Gelar Pertandingan Sepak Bola Kampung
RAKYATNASIONAL.COM,- Danyonif 9 Mar Gelar Pertandingan Sepak Bola Kampung

Pesawaran - Danyonif 9 Marinir Letkol Marinir James Munthe, M. Tr.(Hanla)., M.M menggelar pertandingan sepak bola kampung antar Kompi, yang di mana kegiatan dilaksanakan di lahan area Ksatrian yang telah di buka menjadi Lapangan bola mini, Batumenyan Kec. Teluk Pandan Kab. Pesawaran Lampung.

Kegiatan ini sengaja dilaksanakan untuk mengisi waktu luang di sela- sela dinas agar moril dan kesehatan prajurit tetap terjaga dan terbina melalui pertandinhan ini di harapkan antar Kompi semakin solid dan kompak, Kamis(04/06).

Dengan hiruk pikuk permainan yang mengahruskan para peserta membuka alas kaki karena medan lapangan yang berlumpur menambah keseruan diantara persaingan yang ketat untuk mempertahankan nama dan kehormatan Kompinya masing-masing.

Dengan di akhiri Juara pertama di raih oleh Kompi Harimau, di susul dengan Kompi Mahesa sebagai juara II dan Kompi Jaguar sebagai juara III. Danyonif 9 Mar memberikan reward untuk Kompinya yang mendapat juara,tak lupa juga memberikan uang pembinaan baik secara Kompi maupun individu dengan kategori pemain terbaik dan energic yang di raih oleh Sertu Mar Wahyu (Kompi Harimau) dan Koptu Mar Suparman ( Kompi Jaguar). Dalam sambutannya memegaskan bahwa "Para prajurit Beruang Hitam harus tetap menjaga kekompakan juga kesehatan lewat olah raga yang di dasari rasa senang dan gembira, hari ini kita laksanakan Lomba sepak bola kampung, tetapi untuk besok akan diadakan mancing bersama untuk para prajurit di lahan kolam yang baru, dan untuk hasil pancingannya boleh langsung di bawa pulang untuk tambahan lauk di rumah. Perlu para prajurit sekalian ketahui hal ini semata-mata untuk menciptakan kegembiraan di mana saja, sebagai manivrstasi moril kita dalam melaksanakan tugas dan menjaga nama baik Satuan ini khususnya Batalyon Infanteri 9 Marinir/Beruang Hitam ini, ", Pungkasnya.
News Update